SEKILAS INFO
27-07-2024
  • 4 bulan yang lalu / Informasi PPDB Jenjang SMA Provinsi Jawa Timur Tahun 2024 bisa diakses melalui alamat https://ppdbjatim.net
  • 4 bulan yang lalu / Segenap Keluarga Besar SMA Negeri 1 Madiun Mengucapkan Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan 1445 H.
12
Sep 2020
5 SISWA SMAN 1 MADIUN SIAP MEWAKILI KONTINGEN FLS2N KOTA MADIUN MAJU KE TINGKAT PROPINSI

Acara Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tahun 2020 tetap dilaksanakan. Meskipun kali ini berbeda format dari tahun-tahun sebelumnya, namun antusiasme masih sangat tinggi. FLS2N tahun ini diselenggarakan dengan menerapkan berbagai protokol serta regulasi yang menyesuaikan dengan kondisi pandemi covid-19 yang belum ada kepastian akan segera berakhir.

Jika penyelenggaraan FLS2N sebelum adanya pandemi menggunakan sistem seleksi langsug, tahun ini seluruh lomba dilaksanakan dengan daring. Cabang seni yang diperlombakan berjumlah sembilan cabang seni yang diantaranya adalah; monolog, baca puisi, tari kreasi, vokal solo putra & putri, gitar solo, seni kriya, desain poster, film pendek, dan komik digital. Kota Madiun melaksanakan seleksi untuk dapat mewakili mengikuti perlombaan ini atas nama Kota Madiun.

Dari 9 lomba yang diadakan, SMAN 1 Madiun mengirimkan duta-duta seni yang terbagi dalam 7 cabang seni. Dari 7 cabang seni yang diikuti, 4 dari perwakilannya meraih juara 1 dan mewakili Kota Madiun dalam FLS2N tingkat Nasional. Para pemenang tersebut diantaranya adalah juara 1 lomba tari kreasi yang dipersembahkan oleh Abiyyu Hanif Naufal dari kelas XII, juara 1 lomba Monolog yang dipersembahkan oleh Shofi Nur Aisyah dari kelas XII, juara 1 lomba baca puisi yang dipersembahkan oleh Donny Setiawan kelas XII, juara 1 lomba vokal solo putri yang dipersembahkan oleh Nadisha Setya Yuniar Sari dari kelas XI, dan juara 1 lomba vokal solo putra yang dipersembahkan oleh Wildan Arga Wijaya dari kelas XI.

Dari 10 kuota perwakilan peserta untuk Kota Madiun, SMAN 1 Madiun berhasil menghantarkan 5 siswa siswi berprestasinya untuk mengisi pos-pos tersebut. Terlihat dari persebaran prestasinya pun cukup merata. Terbukti para pemenang berasal dari kelas XI dan XII. Bibit berbakat siswa kelas X belum dapat dijangkau dikarenakan hingga saat ini belum terjadi pembelajaran tatap muka di sekolah. Prestasi ini membuat pihak sekolah makin termotivasi untuk bisa menjuarai berbagai lomba serta kompetisi lainnya. Dukungan dari orang tua atau wali murid serta semua pihak juga sangat diharapkan untuk semakin terbukanya kesempatan para siswa berprestasi baik di bidang akademik maupun non akademik. Semoga seluruh siswa SMAN 1 Madiun memenangkan seleksi di tingkat propinsi Jawa Timur dan bersaing di tingkat nasional, hingga dapat meraih juara.

Data Sekolah

SMA NEGERI 1 MADIUN

NPSN : 20534125

Jl.Mastrip No.19 Madiun
KEC. Taman
KAB. Kabupaten
PROV. Jawa Timur
KODE POS 63139

Agenda